Cara menerjemahkan dokumen resmi untuk seleksi beasiswa

Seperti yang kita ketahui bahwa dokumen-dokumen yang kita punya mulai dari akta kelahiran, ijazah sekolah sampai ijazah universitas biasanya dibuat dalam bahasa Indonesia. Negara tujuan tidak akan paham dengan bahasa kita. Oleh karena itu diperlukan penerjemahan dokumen untuk mengatasinya.

Sebelum kita menerjemahkan dokumen kita, sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu bahasa apa yang diminta oleh penyedia beasiswa. Cara pasti yang jelas adalah tanyakan kepada kedutaan tempat kamu ingin melamar, mereka akan membimbing kamu dengan jelas. Atau cari di websitenya biasanya sudah dijelaskan. Hal ini dikarenakan setiap negara memiliki aturan yang berbeda-beda. Contohnya : Rusia yang mewajibkan untuk menerjemahkan dokumen menjadi bahasa Rusia.

Secara garis besar, Β pembagian terjemahan dokumen resmi ini terbagi menjadi 2 yaitu terjemahan tersumpah dan terjemahan umum. Sebaiknya semua dokumen yang ingin diterjemahkan tersebut menggunakann terjemahan secara profesional. Profesional yang dimaksud biasanya disebut dengan namaΒ sworn translator / penerjemah tersumpah. Karena mereka memiliki izin untuk menerjemahkan dokumen-dokumen resmi termasuk transkrip nilai, ijazah dan sebagainya.

Berikut ini penjelasan pembagian terjemahan dokumen resmi :

  1. Terjemahan Tersumpah (Legal Translation)
    Terjemahan tersumpah dibuktikan dengan stempel dan tanda tangan asli penerjemah tersumpah. Adapun dokumen yang menggunakan jasa terjemahan tersumpah ini seperti akta lahir, surat nikah, akta notaris, surat kuasa, dokumen akademik (ijazah, rapor, transkrip), visa, dokumen pribadi (KTP, KK, Pasor), Surat Tanah, Perjanjiian, Kontrak, MoU, peraturan perundang-undangan, putusan, penetapan, surat-surat pajak, akta pendirian, anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD-RT) perusahaan, organisasi dan yayasan dan lain sebagainya.
  2. Terjemahan Umum (General Translation)
    Untuk menggunakan jasa terjemahan umum ini kita bisa menggunakan jasa dari lembaga bahasa di tempat kursus maupun lembaga bahasa di universitas. Harga yang dipatok untuk terjemahan umum ini lebih murah dari terjemahan tersumpah karena tidak ada nomor SK nya. Adapun dokumen yang menggunakan jasa terjemahan umum ini seperti dokumen non-legal, dokumen teknik semacam Analisa Dampak Lingkungan (ANDAL), Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL), Rencana KErja Tahunan (RKP), prosedur tetap (standard operating procedures), manual produk, label produk, laporan keuangan, nota keuangan, laporan tahunan cukup menggunakan jasa penerjemah umum.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan buka link berikut ini :
http://www.jtc-indonesia.com/
http://indonesia.embassy.gov.au/jakt/SwornTrans.html

Setiap penyedia layanan jasa terjemahan ini mematok harga yang berbeda-beda. Berdasarkan pengalaman Saya sebelumnya, Saya mengirimkan email ke semua Sworn Translator dan menanyakan biayanya.
Biaya yang Saya dapatkan pada tahun 2016 termurah yaitu Rp 40000.
Waktu itu Saya menerjemahkan Ijazah dan Transkrip. Untuk transkrip nilai dihitung menjadi 2 lembar.
Kita cukup mengirimkan File Scan Dokumen yang ingin diterjemahkan saja. Kemudian Translator akan menghitung total nya dan juga mengirimkan nomor rekening mereka. Setelah kita transfer dan melakukan konfirmasi pembayaran mereka baru akan memprosesnya.
Harga yang di patok juga berhubungan dengan waktu pengerjaan. Jika kita memilih yang Express 1 hari Selesai harganya bisa menjadi 100k. Harga yang Saya dapatkan murah itu pengerjaan sekitar 1 minggu.
Yang sangat perlu diperhatikan adalah saat kita melakukan konfirmasi pembayaran. Kita wajib menelpon Translator tersebut karena ada beberapa translator yang terkadang terlewat membaca email (human error).

Sudah mengertikan Cara menerjemahkan Dokumen ? Try It.
Saran Saya translate saja dahulu ke dalam Bahasa International English. Karena bisa jadi sewaktu-waktu kita butuhkan untuk melamar beasiswa. Atau bisa juga kita gunakan untuk mendapatkan LOA.
“Tembakkan semua panahmu keseluruh dunia, pasti suatu saat salah satu panahmu akan sampai tujuan entah dimana entah kapan”Β Ah, who knows lah.

41 thoughts on “Cara menerjemahkan dokumen resmi untuk seleksi beasiswa

  1. Alima says:

    Halo Kak Rosalina, saya sedang mencari Sworn Translator nih dan kebetulan terdampar(?) di blog kakak ini hehe. Aku mau tanya apakah kakak punya kontak sworn translator dengan biaya Rp 40.000/lembar seperti yang kakak sebutkan diatas? Kalau ada, aku pengen minta haha thanks kak πŸ™‚

    Liked by 1 person

  2. Alima says:

    Halo Kak Rosalina, aku lagi cari Sworn Translator nih dan kebetulan terdampar(?) di blog kakak ini hehe. Aku mau tanya apakah kakak punya kontak sworn translator dengan biaya Rp 40.000/lembar seperti yang kakak sebutkan diatas? Kalau ada, aku pengen minta kontaknya haha thanks kak πŸ™‚

    Like

  3. Aci says:

    Halo kk rosalina, kebetulan aku lagi cari2 ttg penerjemah tersumpah dan ketemu blog kk. Aku mau tanya, berarti di jtc itu kita kirim bahan via email dan hasilnya mereka kirim via kurir/jne ya? Dan apa perlu sebaiknya dikontak dahulu pihak jtc nya? Terimakasib kk rosalina πŸ™‚

    Like

  4. Yuni says:

    hi kak,
    Maaf ini saya kebetulan lagi nyari2 dan ketemu blog kakak,
    Yang kontak kakak tinggalin itu trusted enggak ya kak ?
    Soalnya saya gak nemu untuk Sworn Translator di kota saya jadinya ragu kak

    Terima kasih

    Like

    • β™• Rosalina Syamsu β™• says:

      wah kalau KTP saya kurang tau ya sis, biasanya kalau dengan penerjemah tersumpah dia udah tau dokumen apa yang boleh d translate dan dokumen yang tidak boleh d translate :), mau buat apa KTP? hhe biasanya sih kalau ke luar negeri udah passport gitu aja.. kalau memang sebagai persyaratan, bisa lampirkan CV berbahasa inggris

      Like

  5. reza says:

    Hai kak Rosa, tny: kalo nyari kontak2nya para sworn translator dimana ya, kak?
    Karena saya di bandung, jadinya cari yg terdekat disini. Terimakasih kak sbelumnya.

    Like

  6. Metha Permatasari says:

    Hallo Mba..
    Sebelumnya perkenalkan saya Metha ingin menawarkan / mempromosikan usaha Suami saya yaitu Biro Jasa Penerjemahan Dokumen Tersumpah :
    Bahasa Indonesia ke bahasa Inggris guna untuk keperluan Pembuatan Visa-visa kedutaan yang mengharuskan dokumen diterjemahkan oleh penerjemah tersumpah.
    Seperti dokumen-dokumen pribadi (KK,KTP, atau surat lainnya),
    atau bahasa lain seperti :
    Portugis, Belanda, Perancis, Rusia, Italy, Mandarin, Korea, Thai, India, Amerika Latin, Ukraina, German, Jepang, dsb.
    Harga yang ditawarkan cukup dibilang menarik serta pengerjaan dengan waktu yang cukup memuaskan hati.
    jika ingin mengontak / untuk berbincang lebih lanjut silahkan kontak :
    SMS / TELP / WA : 0812-8546-9992
    atau email aja : halimun.translet1@gmail.com
    dijamin langsung direspon dengan cepat πŸ™‚

    Like

  7. Ibrahim Zahid Ar says:

    ka nanya dong, kalo misalkan ngisi formulir beasiswa denga data terjemahan sendiri bagaimana? nanti misalkan di terima baru di terjamahkan ke penerjemah tersumpah, giman ka?

    kasih sarannya ka πŸ™‚
    maksih sebelumnya

    Like

  8. Ratna Andita Dewi says:

    selamat pagi, ka aku liat contoh ijazah yg sudah diterjemahkan, jadi setelah dokumen2 legal diterjemahkan harus di ttd oleh lembaga resmi yang mengeluarkan dokumen ya? misal ijazah& transkip ke universitas untuk minta ttd rektor?
    terima kasih

    Like

Leave a comment